Percayalah sayang kita akan bermimpi sebagaimana mestinya, karena aku takkan membiarkanmu menjanjikanku hal yang tak dapat kau tepati - ai
Percayalah sayang kita akan bermimpi sebagaimana mestinya, karena aku takkan membiarkanmu menjanjikanku hal yang tak dapat kau tepati - aiTidak ada yang lebih menyenangkan dari memiliki seseorang yang dengan sabarnya mendengarkan seluruh ocehanmu setiap kamu butuh di dengarkan. Dia yang dengan sabar mendengarkan ceritamu tentang betapa menyebalkannya teman-temanmu yang lupa mengumpulkan materi presentasi atau dosenmu yang lagi-lagi memergokimu tertidur dikelas. Bagaimana dia membuatmu terus tertawa ketika harimu jauh dari kata menyenangkan.
Tidak ada yang lebih membahagiakan dari memiliki seseorang yang dengan kehadirannya mampu membuatmu merasa jauh lebih lega. Senyumnya yang tidak hanya menawanmu, tapi juga mencerahkan harimu yang kerap temaram. Nasihatnya yang membuatmu yakin bahwa setiap masalah selalu punya jalan keluarnya.
Tidak ada yang lebih patut di syukuri ketika kamu memiliki seseorang yang meskipun sudah berkali-kali kamu menceritakan hal yang sama dalam hidupmu, lalu dia berkali-kali berpura-pura dengan antusiasnya mendengarkan ceritamu. Seperti baru pertama kali mendengarkannya. Meskipun terbayangkan betapa membosankannya hal itu, tapi dia terus bertahan. Hanya untuk mendengarkan cerita lucumu demi melihat senyum yang mengembang diwajahmu.
Tidak ada lagi yang aku inginkan selain kamu. Yang selalu mampu menjadi sesosok pelipur dari hari yang temaram. Yang senyumnya bukan hanya sekedar senyum tapi juga terang ketika hariku jadi tak sederhana. Yang hadirnya selalu mampu membuat aku percaya bahwa mimpi-mimpiku menjadi jauh lebih mudah untuk digapai.
Karena bersamamu bermimpi jadi jauh begitu menyenangkan sayang.
Teruslah ada dan jangan kemanamana - falafu
Ps : menulis ini di selasela menghela nafas di atas secangkir teh hangat. Bogor sepertinya sudah lama tidak hujan(lagi)